EKA NURBULAN

Guru di SDN 10 Panai Hulu, Labuhanbatu, Sumatera Utara. Hobi menulis, membaca, dan menggambar. ...

Selengkapnya
Navigasi Web

Belum Berjodoh dengan Presiden

#Tantangan hari ke-1

Jadi model pawai kendaraan hias, peristiwa yang tak terlupakan. Apalagi saat itu aku masih SMP. Melambaikan tangan kepada penonton bersama para artis. Walaupun mungkin penonton hanya melambaikan tangan kepada artis ibukota tersebut, tapi aku dengan percaya diri ikut melambai juga hehehe.

Bapakku sebagai perancang kendaraan hias berkata,”Berdoa Ka, semoga kita juara satu, dapat piala dari gubernur dan berfoto bersama presiden.”

Wahhh, tentu saja aku bersemangat. Setiap saat sebelum lomba kendaraan hias di Monas, aku berdoa, berdoa dan berdoa, semoga kendaraan bapakku juara dan bisa berfoto dengan presiden. Alhamdulillah Kendaraan Hias Dinas Kebersihan juara 1 saat itu. Namun sedihnya yang mengambil hadiah kepala dinas, sehingga kami hanya bertepuk tangan dan menonton dari bawah panggung. Aihhhh

Peristiwa kedua, Aku ditunjuk oleh kepala sekolah sewaktu masih mengajar di SDN 06 Kelapa Dua Wetan Jakarta untuk Pelatihan Pendidikan Karakter di Indonesia Heritage Foundation. Saat itu aku tak bisa datang di hari pertama pelatihan, karena bayiku yang baru berumur satu bulan agak panas, seperti tahu akan ditinggal ibunya. Ketika aku datang di pelatihan hari kedua, panitia menjelaskan,”Ibu harus ikut hari pertama di gelombang kedua, karena tidak boleh melewatkan satu haripun pelatihannya, untuk mendidik karakter kita.”

Aku menyetujui dan berusaha maksimal dalam pelatihan untuk menebus kesalahan. Dalam pelatihan tahap satu dipilih dua orang yang akan diwawancarai untuk media/berita, dan betapa terkejutnya aku ketika terpilih dan diwawancara kesan pesan serta manfaat pendidikan tersebut. Walaupun gugup aku menjawab dengan lancar tanpa diulang, maklumlah dikamera untuk televisi membuat aku gemeteran, Hehehe.

Di hari terakhir pelatihanku yang merupakan hari pertama bagi pelatihan tahap dua hehehe, aku bertemu dengan Dr. Ratna Megawangi pendiri IHF. Seorang perempuan yang aktif, ramah, sopan, banyak senyum dan pintar. Beliau menginspirasiku untuk bisa menjadi widyasuara. Aku menyukai jawaban-jawaban beliau, ketika menjawab pertanyaan-pertanyaanku, lugas dan logis.

Dr. Ratna Megawangi menutup pidatonya dengan ucapan,” … Setiap tahap pelatihan akan dipilih satu orang peserta terbaik untuk bertemu presiden di istana Negara.”

Betapa senangnya ku mendengar berita itu, “Tidak bertemu Presiden Suharto, dapat bertemu Presiden SBY,” bathinku. Maka aku berdoa, berdoa dan berdoa. Akupun meminta bantuan doa kepada teman-teman honorer agar terpilih dan bisa menceritakan pengabdian para honorer kepada presiden.

Alhamdulillah aku terpilih, namaku tertera dalam daftar guru yang berangkat ke istana Negara. Sayangnya kesempatan itu saat liburan sekolah, dan aku sedang terbang ke Medan, menjenguk mertua sakit. Aihhhh gagal lagi.

“Tak bisa digantikan Bu, sayang sekali,” ujar Kepala Sekolahku mengungkapkan kekecewaannya dalam telpon. Aku terdiam, kecewa juga, tetapi ada yang harus didahulukan.

Peristiwa ketiga, aku ikut Lomba Guru Honorer Inspiratif tahun 2019. Aku berusaha sebaik mungkin mengajar di SDN 10 Panai Hulu dan berbaur dengan lingkungan sekitar. Tidak lupa berdoa, berdoa dan meminta bantuan doa kepada orang-orang yang mengenalku. Anugerah Guru Honorer Inspiratif akan diserahkan oleh presiden dalam acara ulang tahun PGRI ke-74.

“Semoga aku terpilih dan dapat berfoto dengan Presiden Jokowi, serta menceritakan pengabdian dan pengorbanan guru honorer di daerah” bathinku.

Alhamdulillah aku terpilih menjadi guru inspiratif dari Provinsi Sumatera Utara dan diundang ke Jakarta. Namun, Pak Presiden kurang sehat, sehingga Mas Mentri yang datang. Mas mentri pendidikan yang menyerahkan Anugerah tersebut. Aihhhh gagal lagi.

Memanglah aku tidak berjodoh dengan presiden,…eh maksudku tidak berjodoh bertemu dan berfoto dengan presiden. Hehehe. Semoga tahun ini, atau mungkin tahun depan, atau tahun-tahun berikutnya, masih ada kesempatan untukku. Guru honorer yang ingin bertemu, berfoto dan berbincang dengan presiden. Semoga berjodoh. Aamiin.

Like and share yahhh ..

#TantanganGurusiana

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post