EKA NURBULAN

Guru di SDN 10 Panai Hulu, Labuhanbatu, Sumatera Utara. Hobi menulis, membaca, dan menggambar. ...

Selengkapnya
Navigasi Web
MANGGA UDANG
Si Kuning Oranye yang Burik

MANGGA UDANG

#Tantangan hari ke-3

Bicara mangga udang pastilah teringat Parapat, Sebuah kelurahan di Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara. Mangga berukuran mungil ini mudah diperoleh di daerah ini. Mulai dari pinggir-pinggir jalan raya, toko buah, sampai pasar-pasar. Bentuknya yang mirip badan udang dan kecil, menjadi daya tarik tersendiri.

Jika berkunjung ke Danau Toba atau ke Kota Medan, jangan lupa mencicipi mangga berkulit tipis kuning oranye ini. Warna dagingnya yang oranye cerah, sedikit berserat dengan rasa manis bercampur sensasi rasa asam. Segar kali lah rasanya dan jelas mengandung vitamin C.

Aku suka makan mangga udang tanpa di kupas, langsung digigit. Kata orang sunda mah di geragot. Apalagi kalau makan mangga, metik langsung dari pohonnya, hemm … segar terasa. Hanya saja yang aku herankan, kenapa buah mangga udang yang dijual kulitnya berwarna kuning oranye licin, sedangkan buah mangga yang kupetik di kebun sendiri, burik-burik … hehehe.. Tapi kalau rasa, tetaplah tidak kalah loh.

Jadi tunggu apa lagi, Yuk ramai-ramai makan mangga udang.

#TantanganGurusiana

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mau juga mangganya he he he

28 Jan
Balas

Hehehe boleh bu, yuk ah kita metik ...

28 Jan



search

New Post